kata kunci ( keyword )

Kata kunci atau keyword sangat penting karena search engine akan mengindeks halaman web anda melalui kata kunci yang anda buat.Mengenai penggunaan keyword anda harus mengenal apa itu frase keyword.Frase keyword adalah kata kunci yang terdiri dari 2 atau lebih kata kunci.



Misalnya anda memiliki kata kunci "tukeran" dan "link", dengan menggabungkan dua kata kunci menjadi frase kata kunci "tukeran link". Frase kata kunci "tukeran link" lebih sering di gunakan dalam pencarian halaman yang membahas tentang cara tukeran link daripada "kata"tukeran" atau "link". Menggunakan kata yang lebih spesifik akan lebih mudah dan memeprsempit hasil pencarian.

Kata kunci menunjukkan topik dari artikel yang anda buat.hati-hati menggunakan kata kunci jika terlalu banyak menggunakan kata kunci dalam satu artikel bisa mendatangkan masalah.Robot google akan melihat hal itu sebagai website atau blog spam. Penempatan kata kunci sebaiknya tidak lebih ari 5% dari total kata sebuah artikel.

Gunakan kata kunci yang tepat dan jangan terbawa "trend keyword", menggunakan keyword yang populer tapi tidak sesuai dengan tema yang sedang dibahas justru akan membuat pengunjung website anda kecewa.

Banyak cara untuk memdapatkan kata kunci yang tepat. Salah satunya adalah melalui layanan yang diberikan oleh google. Sebenernya fasilitas google adwords: keyword tool untuk pengguna adwords supaya pengiklan/advertiser untuk membidik target pengunjung melalui keyword.

Sebagai pemilik website anda dapat memanfaakan tool ini sebagai referensi pencarian kata kunci dan hal ini bisa berdampak pada peningkatan jumlah pengunjung website atau blog anda melalui kata kunci.

0 comments:

Post a Comment

Artikel Lama